Selasa, 20 Maret 2012

Bahan Sup Ikan Kuah Kuning :

•Fillet kakap 350 gram, potong kotak 3 x 3 cm
•AIr jeruk nipis 1 sendok makan
•Air 800 gram
•Mentimun hijau 1 buah
•Wortel 1 buah
•Royco sapi 1 bungkus
•Minyak goreng 2 sendok makan
•Bawang merah 3 buah, iris tipis
•Seledri 2 batang, potong kasar

Bumbu halus :
•Kemiri 1 butir
•Bawang putih 2 siung
•Merica butiran 1/2 sendok teh
•Kunyit 2 cm, bakar, kupas
•Garam 1/2 sendok teh

Cara membuat Sup Ikan Kuah Kuning :
1.Buang isi mentimun, potong dadu 2 x 2 cm, sisihkan, kupas wortel, potong dadu 2 x 2 cm, sisihkan.
2.Panaskan minyak, tumis bawang merah hingga layu, masukkan bumbu halus, tumis hingga harum dan matang.
3.Tuangkan air dan royco sapi, aduk rata, didihkan, masukkan ikan, wortel dan mentimun. Masak di atas api kecil hingga semua bahan lunak.
4.Tambahkan air jeruk nipis dan seledri, aduk rata, angkat.
5.Tuang sup ke mangkuk, taburi bawang merah goreng, sajikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar